LATIHAN RUTIN
GUGUSDEPAN LUMAJANG 07-119/ 07-120
H.O.S COKROAMINOTO PANGKALAN SMA NEGERI 2 LUMAJANG
Assalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh
hay sobat.... apakah ada yang tahu apa itu latrut? Latihan rutin pramuka gugus depan H.O.S cokroaminoto merupakan kegiatan wajib untuk siswa kelas 10. Latihan rutin ini dilaksanakan pada jam pelajaran ke-0, hari senin setiap 2 minggu sekali, karena diselingi dengan upacara bendera. Pada saat latihan rutin, pemateri menyampaikan materi serta mempraktekkan didepan siswa kelas 10. Selanjutnya siswa kelas 10 mencoba dan mempraktikkan materi yang telah diberikan oleh pemateri. Jadi, selain paham dengan materi yang diberikan, siswa kelas 10 juga mampu mempraktikkan dan menerapkan materi yg telah diajarkan. Karena pada saat kegiatan Kembes, semua materi yg telah diajarkan akan diuji, dan dapat dijadikan sebagai evaluasi latihan rutin pada tahun 2019 ini. Adapun materi yang diberikan, yaitu perusik, phbs, ppgd, campcraft, hoscokerrr, desain, tali-temali, navigasi, foodcourt, outbond, dan jurnalistik. Untuk lebih jelasnya, yuk sobat simak penjelasannya... :)
1. PPGD
Pasti teman-teman
pernah jatuh lalu mengalami luka bukan? Luka itu apabila tidak segera ditangani
dan diobati akan terinfeksi oleh kuman dan menjadikan luka itu semakin parah.
Tapi teman-teman tenang saja, karena di hoscok ini kita akan diajari cara cara
pertolongan pertama menangani luka sehingga tidak menjadi lebih parah. Bukan
hanya diajari cara menangani luka tetapi juga akan diajari seputar pertolongan
pertama. Jadi kita bisa menolong sesama yang sedang terluka.
2. HOSCOK3R
3.PHBS
Kebersihan sangat erat kaitannya dengan kesehatan. Apabila
kita ingin sehat maka kita juga harus menjaga kebersihan lingkungan sekitar
kita. Menjaga kebersihan sebenarnya bukanlah hal yang sulit. Dengan menibgkatkan
kepedulian pada sekitar dan saling mengingatkan sesama maka kita bisa menjaga
lingkungan sekitar tetap bersih. Apabila lingkungan bersih tubuh juga akan
sehat dan lingkungan sekitar kita sedap dipandang.
4. Jurnalistik
Apabila ada kejadian menarik disekitar pasti
kiita ingin menyebarkan kepada orang lain bukan?. Nah disitulah materi
jurnalistik dapt kta gunakan karena materi ini mengajari kita bagaimana cara
menjadi reporter. Selain bagaimana mmenjadi reporter kita juga diajari cara
membuat video berita seperti yang kita tonton di televisi. Menarik, bukan?
5. Navigasi
Apabila teman
teman sedang berkemah di alam terbuka
tidak usah takut tersesat Karena teman
teman akan diajari cara menentukan arah mata angin dan membuat peta lapangan.
Kita juga diberitahu cara menentukan arah dari tanda tanda alam apabila kita tidak membawa kompas atau peta.
6.Campcraft
7. Outbond
Selain mempelajari
berbagai macam materi melalui pemmaparan langsung dari pemateri kita juga dapat
belajar melalui permainan yang diadkan saat materi outbond. Nilai nilai seperti
kerjasama, kreativitas dan nilai nilai lain yang mungkin tidak kita dapatkan di
materi lain dapat kita dapatkan di materi outbond ini dengan bergembira
bersama.
8. Tali temali
Di hoscok
teman-teman akan diajari cara tali temali seperti yang sudah kita pelajari saat
siaga dan penggalang. Teman-teman pasti sudah pernh mempelajari tali –temali
saat masih siaga dan penggalang bukan? Simpul simpul yang kita pelajari saat
tali-temali dapat kita terapkan di kehidupan sehari –hari sehingga ilmu yng
kita dapatkan dapat bermnfaat.
9.Perusik
Teman-teman suka tantang ekstrim?? Bagi teman-teman yang menyukai hal-hal berbau menantang uji nyali, pada latihan rutin hoscok kita akan bertemu materi perusik. Materi perusik sendiri berguna pada saat kita melakukan pendakian, canyoneering, mountaineering, caving, penyelamatan tali, dan oleh arborists.
10. Foodcourt
Di materi foodcourt ini kita akan belajar cara membuat masakan
atau makanan sederhana yang mudah dibuat. Setelah membuat masakan tersebut kita
akan mempresentasikan karya kita tentang cada pembuatan masakan tersebut. Jadi
kita bisa belajar bersama cara memb uat makanan yang sederhana
11. Desain
Dalam materi desain
teman teman akan diajari cara emmbuat desain menggunakan aplikasi photoshop. Di
jaman modern ini, keterampilan mendesain sangat diperlukan dalam berbagai
kegiatan, jadi kita bisa menuangkan kreativitas sekaligus mendapat keuntungan
dengan membuka jasa desain digital.
Dari diagram diatas, diketahui bahwa saat latihan rutin pramuka di SMAN 2 Lumajang, menurut peserta dari total seluruh presentase hanya sedikit yang pemateri yang merasa sangat menguasai materi yang disampaikan. Sebanyak 50,9% pemateri menurut peserta sudah menguasai materi yang disampaikan. Sedangkan, sebanyak 39,6% pemateri dianggap cukup menguasai materi yang disampaikan. Terakhir, menurut peserta sebanyak 7,5% pemateri dianggap kurang menguasai materi yang disampaikan.
Dari diagram diatas, diketahui bahwa saat latihan rutin pramuka di SMAN 2 Lumajang, sebanyak 20,8% peserta merasa bahwa materi latihan rutin pramuka hoscok sudah sangat sesuai dengan konsep pramuka modern. Sedangkan, 58,5% peserta merasa bahwa materi latihan rutin pramuka hoscok sudah sesuai dengan konsep pramuka modern. Terakhir, 20,8% peserta merasa bahwa materi latihan rutin pramuka hoscok sudah cukup sesuai dengan konsep pramuka modern.
Dari diagram diatas, diketahui bahwa saat latihan rutin pramuka di SMAN 2 Lumajang, sebanyak 5,4% peserta dapat menerima informasi yang diberikan pemateri dengan sangat baik. Sebanyak 54,7% peserta merasa dapat menerima informasi dengan baik. Sedangkan, sebanyak 37,7% peserta dapat menerima informasi dengan cukup baik. Dan terakhir, sebanyak, 2,2% peserta merasa dapat menerima informasi dengan kurang baik.
Dari diagram diatas, diketahui bahwa saat
latihan rutin pramuka di SMAN 2 Lumajang, sebanyak 9,4% peserta merasa
paham dengan materi yang disampaikan. Sedangkan, 45,3% peserta merasa bahwa
mereka cukup paham dengan materi yang disampaikan. Dan terakhir, sebanyak
45,3% peserta latrut merasa bahwa mereka cukup paham dengan materi yang
disampaikan.
Dari diagram diatas, diketahui bahwa saat latihan rutin pramuka di SMAN 2 Lumajang, sebanyak 7,5% peserta merasa bahwa mereka sangat tertarik dengan materi yang mereka dapat saat latihan rutin. Sebanyak 37,7% peserta merasa bahwa mereka tertarik dengan materi yang disampaikan. Sedangkan 47,2% peserta merasa cukup tertarik dengan materi yang disampaikan pemateri. Dan, sebanyak 7,5% peserta bahwa mereka kurang tertarik dengan materi yang disampaikan oleh pemateri latrut.
Itulah serangkaian program kerja Dewan Ambalan H.O.S Cokroaminoto terkait dengan latihan rutin.Harapan dari rangkaian mata kegiatan tersebut adalah para siswa dapat meningkatkan jiwa nasionalisme, mental spiritual, mental kejuangan, serta sehat raga dan pikiran.Secara khusus,kegiatan ini diharapkan dapat merangsang anggota Pramuka Gugusdepan H.O.S Cokroaminoto untuk dapat menghayati dan mengimplementasikan Tri Satya dan Dasadharma Pramuka.
Terima kasih ya, Sobat..... telah membaca artikel ini. Tunggu artikel kami selanjutnya ya..:) Sekalian dulu dari kami.
Wassalamu'alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh