Salam
Pramuka!
Sebelum
menyambut tahun ajaran baru, seusai ujian kenaikan kelas Juni lalu, gudep H.O.S
Cokroaminoto mengadakan kegiatan evaulai kegiatan latihan rutin kepada seluruh
siswa kelas 10 SMA Negeri 2 Lumajang. Bukan, bukan hanya sekedar kegiatan
persami biasa, melainkan kegiatan KEMAH BESAR SATRIA PINANDHITA ROVER SCOUT
2012 xang diadakan secara out door,
tepatnya di kawasan perkebunan gunung ringgit, kecamatan sawaran kulon,
Lumajang.
Kegiatan
perkemahan yang dilangsungkan selama 2 hari satu malam ini diikuti oleh lebih
dari 300 peserta dari kelas X. Berbagai kegiatan menarik disajikan dalam
kegiatan KEMAH BESAR ( KEMBES) ini. Dengan menggabungkan unsur dari kegiatan kepramukaan
dan games-games out bond yang seru, peserta akan berkompetisi antar sangga
untuk menjadi sangga terbaik.
Diawalai
dari upacara pembukaan yang terlaksana dengan khidmad, dan dibukanya kegiatan
oleh Bapak Drs. Suroso selaku kamabigus. Kegiatan dilanjutkan dengan games yang
terdiri atas gundulundung (game kelereng dengan bambu), galbang-tubang
(memasukkan air dalam botol berlubang), dan trimasgetir. Game estafet ini
dilangsungkan di lokasi perkebunan yang terdiri atas pos-pos. Jadi, para
peserta melakukan penjelajahan sebelum memulai game.
Usai game,
dan istirahat, saatnya evaluasi dari latihan rutin selama satu tahun. Materi
yang dipilih adalah penggabungan antara navigasi, prusik, dan ppgd dalam lomba
Scout Secret Service (3S), dan materi kespro plus out bond di lomba Crazy
Kespro. 3S melatih kecakapan dalam hal navigasi dalam membaca kompas dan peta
buta, keahlian ppgd, juga keahlian prusik. Sedangkan Crazy Kespro melatih
kecakapan peserta dalam melewati rintangan berupa jaringan listrik dan menjawab
soal-soal kesehatan reproduksi. Pastinya keceriaan dan keramaian mnyelimuti
kedua lomba yang diadakan secara bersamaan ini.
Dan yang
dinanti-nantikan di malam hari, yap! Prosesi api unggun pun dilangsungkan.
Sebelumnya, sempat diadakan dinamika kecil-kecilan oleh Kak Sulkhan. Dengan
menggunakan lampu handphone, teman-teman kelas x membentuk simbol kelasnya
masing-masing. Benar-benar kreatif =D
Api unggun
pun akhirnya dinyalakan oleh perwakilan-perwakilan kelas. Dengan semangatnya,
api unggun menyala-nyala mengiasi langit malam perkebunan gunung ringgit. Dan
tak lengkap HOSCOK ART NIGHT tanpa penampilan-penampilan dari peserta.
Sebelum itu,
peserta mendapat kejutan berupa 2 film pendek tentang kebersaan peserta saat
kelas x. Hal ini ditujukan agar teman-teman tidak melupakan sahabat-sahabatnya
di kelas X meskipun sebentar lagi akan trepisah di kelas XI. Gelak tawa banyak
bermunculan mengenang keceriaan, kekonyolan di kelas X. Tepuk tangan-pun tak
terelakkan seusai kedua film pendek itu diputar.
Dan
selanjutnya, tidak kelewatan acara pementasan pastinya. Para peserta dari
perwakilan kelas menampilkan nyanyi solo dan vocal group. Usai penampilan yang
pastinya oke, trenyata ada satu kejutan lagi nih, film pendek kegita yang di
akhir fil, banyak dari peserta yang menangis. Bukan karena film-nya jelek ya
=D, tapi karena film pendek ke-3 ini begitu mengarukan, dan memunculkan
kenangan-kenangan indah selama kelas X.
Siuuuttttt....
Duarrrr....
Tak ayal,
kejutan yang paling ditunggu-tunggu-pun tiba. Kerlap-kerlip kembang api menghiasi langit ringgit. Para peserta yang
sebelumnya terharu-haru langusng tersenyum sumringah melihat meriahnya malam
ini.
Esok harinya,
out bond fun menunggu. Kemeriahan dan keserua acara out bond meramaikan suasana
di perkebunan. Buldozer, puzzle, escaping bridge dan spider web menjadi
tantangan awal, sebelum akhirnya, sesi out bond di akhiri dengan game snake egg
yang mengundang euforia baik dari peseta dan panitia. Kegiatan kompetisi ditutup dengan lomba food
court alias rujakan.
Upacara
penutupan di mulai, dan pemenang-pemenenag lomba di umumkna \^^/ selamat untuk
para pemenang,,, Dan sayonara kepada peserta.... tidak lupa peserta yang
mendapat fasilitas pin dan stiker kegiatan sebagai kenang-kenangan pastinya.
Dan tak
lupa, bersih-bersih lokasi. Seluruh Dewan Ambalan, yang meskipun lelah, kami
tetap bersuka ria membersihkan bumi ringgit tercinta. Kan, DA Hoscok cinta kebersihan =)
Kegiatan
KEMAH BESAR SATRIA PINANDHITA ROVER SCOUT 2012 menjadi salah satu kegiatan yang
tidak akan terlupakan. KEMBES 2012 yang menjadi penutupan kebersamaan di kelas
X ii akan mnejadi even yang akan dirindukan saat diingat nanti.