Cub n’ Brownie Fest 2012
Salam Pramuka!
Memperingati ulang tahun gudep yang ke 27, Dewan Ambalan HOS
Cokroaminoto mengadakan sebuah festifal bagi adik-adik siaga. Festival dengan
nama Cub n’ Brownie ini bertujuan untuk mendidik adik-adik siaga melalui
lomba-lomba kepramukaan dan ilmu pengetahuan umum sehingga adik-adik memiliki
kesempatan belajar sambil having fun
di kegiatan ini.
Kegiatan yang bertemakan “Bentang Nusa Gapai Cita” ini
dimaksudkan untuk mendidik karakter adik-adik siaga melalui kebudayaan yang
beragam di Indonesia yang dikemas dalam lomba-lomba kepramukaan.
Banyak mata lomba yang akan dilombakan di festival ini. Juga
ada game-game seru yang bisa menghibur adik-adik siaga. Ada lomba Pioneering
dan sandi untuk melatih ilmu kepramukaan adik-adik siaga. Ada juga lomba
melukis caping dan daur ulang untuk menumbuhkan kreatifitas adik-adik siaga.
Game vocab electricity untuk melatih kemampuan bahasa inggris adik-adik dan
masih banyak lomba-lomba dan games-games seru yang tentunya menghibur dan
melatih kemampuan akademik maupun non akademik. Cub n’ Brownie Fest juga
sebagai sarana untuk mengembangkan kecerdasan, kelihaian, ketepatan, dan juga
kemampuan kreatifitas adik-adik siaga.
Dan mata lomba yang menjadi inti dari festival ini adalah
Festival Budaya! Festival budaya ini terdiri atas lomba menari tarian
tradisional dan juga menyanyi lagu-lagu daerah. Di sini adik-adik dilatih untuk
berani menampilkan atau meng-eksplore kemampuan dan juga perfonrmens adik-adik
dalam menampilnya lagu-lagu daerah maupun menari.
Lagu-lagu daerah yang bisa dipilih adik-adik sebagai berikut
( bisa di download J)
Sukseskan Cub n’ Brownie fest 2012 “Bentang Nusa Gapai Cita”
26 Februari 2012
HOSCOK! ROSO!!!
Scouts make us one